Kamis, 04 April 2013

Resep Cara Membuat Sambal Petai Lokio


Resep Cara Membuat Sambal Petai Lokio - Bagi para pecinta kuliner petai patut anda mencoba jenis masakan satu ini yang berbahan dasarkan petai ini. hehe
Soal rasa masakan ini sangat nikmat sedap apa lagi anda sebagian sangat suka dengan yang namanya petai bukan. :D
Baiklah berikut ini adalah bahan-bahan serta cara membuat Sambal Petai Lokio.

Resep Cara Membuat Sambal Petai Lokio:

Bahan-bahan :

  • 2 papan petai, dibelah 2 bagian.
  • 6 sendok makan tauco. 
  • 200 ml air.
  • 4 sendok makan minyak goreng.
  • 10 potong tahu yang telah digoreng. 
  • 5 buah cabai merah, diiris tipis.
  • 75 gram lokio.
  • 2 batang daun bawang, dipotong-potong. 
  • 10 buah cabai rawit utuh.

Bumbu halus :

  • 3 siung bawang putih.
  • 6 buah cabai merah.
  • 1 ½ sendok teh gula pasir.

Langkah pengolahan :

  1. Tumis bumbu halus serta cabai merah iris hingga harum. Tambahkan tauco. Aduk sebagian waktu. 
  2. Tambahkan petai serta lokio. Aduk hingga layu. 
  3. Masukkan tahu, daun bawang, serta cabai rawit utuh. aduk hingga layu. 
  4. Tuangkan air. Masak hingga bumbu meresap.
Untuk 6 posri. Sekian proses pembuatan Sambal Petai Lokio. Terima kasih.

0 komentar :

Posting Komentar