Resep Cara Membuat Nasi Goreng Gila - Dari nama bukan berarti orang yang makan masakan satu ini akan menjadi gila bukan sob. :D Hanya nama saja karena rasa pedas yang di tawarkan sangat menantang. Tentunya selera makan anda semakin berasa. Berikut ini adalah resep dan cara membuat Nasi Goreng Gila.
Resep Cara Membuat Nasi Goreng Gila :
Bahan I :
Bahan II :
Cara Membuat :
Resep Cara Membuat Nasi Goreng Gila :
Bahan I :
- 1 piring nasi putih.
- 1 butir telur ayam.
- ½ sendok teh gula pasir.
- 1 sendok makan kecap manis.
- ½ sendok teh lada bubuk.
- ½ sendok teh garam.
- ½ sendok teh kecap ikan.
- 1 batang daun bawang,iris tipis.
- 2 sendok makan minyak goreng.
Bahan II :
- 1 siung bawang putih, cincang kasar.
- 1 buah bawang bombay ukuran sedang, cincang halus.
- 7 buah jamur kancing, iris tipis.
- 5 buah sosis, ppotong tipis.
- 2 sendok makan saus tiram.
- 2 sendok makan saus cabe pedas botolan.
- Garam dan merica secukupnya.
- 50 ml air.
- 1 sendok makan minyak untuk menumis.
Cara Membuat :
- Nasi Goreng: Panaskan minyak lalu goreng telur dengan acak, lalu masukkan nasi dan semua bahan I. Goreng dengan api sedang, lalu angkat. sisihkan.
- Bahan II : Tumis bawang bombay sampai layu, tambahkan bawang putih masak sampai harum. Masukan jamur kancing, aduk sampai jamur matang.
- Tambahkan sosis, saus tiram dan saus cabe pedas. Tuangi air, beri garam dan merica, masak sampai matang dan mengental.
- Penyajian : Siapkan piring saji lalu taruh nasi goreng lalu tambahkan sajian jamur dan sosis diatasnya. Lengkapi juga dengan acar timun.
Untuk 1 piring.
Mungkin sekian dari kami proses pengolahan Nasi Goreng Gila. Terimakasih dan selamat mencoba.
Anda sedang membaca artikel tentang
Resep Cara Membuat Nasi Goreng Gila
dan anda bisa menemukan artikel
Resep Cara Membuat Nasi Goreng Gila
ini dengan url
https://berbagairesepmakanankita.blogspot.com/2013/07/resep-cara-membuat-nasi-goreng-gila.html
. Anda boleh menyebarluaskan atau mengcopy artikel
Resep Cara Membuat Nasi Goreng Gila
ini jika memang bermanfaat bagi anda atau teman-teman anda,namun jangan lupa untuk mencantumkan link sumbernya.
0 komentar :
Posting Komentar